Pengaruh Usia dan Rest Hour Crew Terhadap Kinerja di Atas Kapal Tanker Pada PT. X

Penulis

  • Yuris Bahadur Wirawan Polines Semarang
  • Ardiana Vita Ratnasari Univeritas Ivet Semarang
  • Asteria Narulita Pramana Univeritas Ivet Semarang
  • Sahrul Sahrul Univeritas Ivet Semarang

Kata Kunci:

Usia dan Rest Hour Crew, Kapal.

Abstrak

Kinerja merupakan hasil kerja karyawan dilihat dari aspek kualitas, kuantitas, waktu kerja dan kerjasama untuk mencapai tujuan yang sudah ditetapkan organisasi. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dimana penelitian kuantitatif merupakan proses menemukan pengetahuan yang menggunakan data berupa angka sebagai alat menganalisis keterangan mengenai apa yang ingin diketahui. Subjek penelitian adalah sumber utama data penelitian yaitu memiliki data mengenai variabel – variabel yang diteliti. Subjek dalam penelitian ini adalah ini seluruh awak kapal di atas kapal tanker X yaitu berjumlah 22 orang. Pengukuran dari penelitian ini menggunakan skala likert 1 -5 yang digunakan untuk mengukur respon dari responden, yaitu skala 1 (sangat tidak setuju); 2 (tidak setuju); 3 (netral); 4 (setuju); 5 (sangat setuju). hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil uji parsial usia terhadap kinerja crew menunjukkan nilai Sig sebesar 0,013 dan nilai t hitung sebesar – 2,745. Hasil uji tersebut menunjukkan bahwa usia berpengaruh negatif yang signifikan terhadap kinerja crew di atas kapal. Nilai t hitung negatif bermakna bahwa apabila semakin tua atau bertambah usia maka kinerja akan menurun. Usia mempengaruhi kinerja crew dapat dilihat dari nilai Sig sebesar 0,013 yang mana kurang dari 0,05. Dapat disimpulkan bahwa usia mempengaruhi kinerja crew. hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil uji simultan rest hour dan usia terhadap kinerja crew menunjukkan nilai Sig sebesar 0,014 dengan nilai f hitung sebesar 5,377. Dari hasil nilai Sig menunjukkan bahwa 0,014 kurang dari 0,05, Maka dapat disimpulkan bahwa secara bersama-sama rest hour dan usia secara bersama-sama mempengaruhi kinerja crew di atas kapal.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2025-02-21

Terbitan

Bagian

Articles